22 Nov 2008

'Inter 0, Juve 2'


Partai menghadapi Inter Milan disikapi Sebastian Giovinco dengan optimistis. Penyerang Juventus itu yakin timnya bisa menang 2-0 dari 'Nerazzuri' sebagaimana skor kemenangan Juve lawan Real Madrid.

Pada awal bulan November, 'Bianconeri' meraih hasil luar biasa dalam kunjungannya ke kandang 'El Real' di laga Liga Champions. Dua gol Alessandro Del Piero membawa Juve menang 2-0.




Akhir pekan ini Juve kembali akan menjalani laga tandang sengit saat dinanti Inter di Giuseppe Meazza. Giovinco percaya skenario lawan Madrid akan terulang lagi.

"Kami akan menang 2-0. Aku berharap pada tendangan bebas Del Piero, karena dia adalah pakar sejati dari bola mati," tegas Giovinco kepada Radio Kiss Kiss yang dikutip Channel 4, Sabtu (22/11/2008).

Sempat kurang meyakinkan, performa 'Si Nyonya Tua' kini mulai terus menanjak. Di papan klasemen pun mereka sementara ini hanya tertinggal tiga angka dari pimpinan klasemen Inter.

Ditambah dengan bumbu rivalitas klasik kedua tim plus kenangan skandal Calciopoli, laga itu pun akan jadi partai yang amat sangat ditunggu.

"Penantian untuk pertandingan itu selalu luar biasa, karena kita bicara tentang pertemuan klasik dalam olahraga. Juve sedang memiliki laju yang mengesankan dan kami ingin meneruskan catatan itu," lugas dia.

Tidak ada komentar: